NERACA
Kabupaten Bogor - Bupati Bogor Rudy Susmanto melibatkan masyarakat dalam menyusun rencana perbaikan total di beberapa ruas jalan wilayah Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, agar ekonomi tetap berputar.
"Kami berpikir panjang, kalau seluruh ruas jalan kami perbaiki, ekonomi rakyat bisa terhenti. Kami meminta keputusan perwakilan masyarakat yang hadir, perwakilan warga Parungpanjang, rakyat Gunung Sindur, dan warga Rumpin, jalan mana dulu yang kami kerjakan," kata Rudy di hadapan masyarakat saat kunjungan kerja di Parungpanjang, Kamis (8/5).
Ada tujuh ruas jalan vital yang akan dibeton tahun ini, terutama yang terhubung dengan jalan provinsi dan wilayah perbatasan Tangerang, Banten.
Rudy menyebutkan, jika perbaikan secara total ruas-ruas jalan tersebut dilakukan bersamaan, maka konsekuensinya sejumlah akses vital akan dititip ditutup selama tujuh bulan berturut-turut.
Ia pun meminta masyarakat untuk memikirkan matang-matang dan segera menentukan ruas jalan mana yang akan didahulukan untuk diperbaiki. Kemudian, keputusan tersebut disampaikan pada Pemerintah Kabupaten Bogor melalui masing-masing camat.
Pemerintah Kabupaten Bogor sudah menyiapkan anggaran perbaikan ruas jalan tersebut melalui realokasi anggaran hasil dari Instruksi Presiden Nomor 1 tahun 2025 tentang efisiensi anggaran.
"Sudah kami anggarkan dan siap tayang lelang. Tapi kemarin kami berpikir, ini ekonomi mati, seluruh ruas jalan ngunci jika pembangunan seluruh ruas jalan terjadi," kata Rudy.
Ada tujuh ruas jalan vital yang akan dibeton tahun ini, terutama yang terhubung dengan jalan provinsi dan wilayah perbatasan Tangerang, Banten.
Ruas jalan tersebut meliputi Jalan Pingku – Kampung Asem Kuda sepanjang 2,5 km, Jalan Caringin – Cilaketan – Parungpanjang sepanjang 2,32 km, dan Jalan Lumpang – Cikuda, Parungpanjang sepanjang 2,98 km.
Selain itu, juga ada Jalan Prumpung – Gunungsindur – Cicangkal sepanjang 2,80 km, Jalan Cicangkal – Maloko sepanjang 2,01 km, Jalan Kampung Sawah – Janala, Rumpin sepanjang 2,73 km, serta Jalan Janala – Lebakwangi, Cigudeg sepanjang 7,80 km.
Ia menjelaskan, perbaikan jalan tersebut masuk dalam realokasi APBD 2025 tahap I yang mencapai Rp507,2 miliar untuk pembangunan jalan dan jembatan. Khusus untuk wilayah Parungpanjang, Gunungsindur, Rumpin, dan Cigudeg, disiapkan anggaran sebesar Rp104 miliar hasil dari realokasi. Ant
NERACA Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) dan Kementerian Hukum menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) untuk mempermudah dan…
NERACA Jakarta – PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menaikkan peringkat PT Pratama Mitra Sejati (PMS) dari rating idA- menjadi idA…
NERACA Bandung - Bank Indonesia (BI) Perwakilan Jawa Barat melakukan pendampingan terhadap Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) potensial guna…
NERACA Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) dan Kementerian Hukum menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) untuk mempermudah dan…
NERACA Jakarta – PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menaikkan peringkat PT Pratama Mitra Sejati (PMS) dari rating idA- menjadi idA…
NERACA Bandung - Bank Indonesia (BI) Perwakilan Jawa Barat melakukan pendampingan terhadap Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) potensial guna…